KOTA BOGOR – Kapolresta Bogor kota Polda Jabar Kombes Bismo Teguh Prakoso bersama Walikota Bogor kembali turun ke jalan dalam giat pemantauan pengalihan arus serta mengatur arus lalulintas di jalur SSA Kota Bogor, Rabu 10 Mei 2023.
“Giat pemantauan pengalihan arus lalulintas di jalur SSA ini dikarenakan telah di berlakukannya sistem dua arah di jalur SSA dan kita pantau sejauh mana kelancaran arus ini setelah dilakukan sistem dua arah, ” ujar Kombes Bismo Teguh Prakoso, Rabu (10/5/2023).
“Pemberlakuan system dua arah ini dilaksanakan setelah melalui evaluasi dikarenakan masih ada jalur yang mengalami kemacetan dan adanya kenaikan tariff angkutan umum dikarenakan harus melalui jalur memutar yang lebih jauh akibat perbaikan dan penutupan Jalan Otista Kota Bogor, ” tutup Kombes Bismo Teguh Prakoso.
Turut hadir dalam giat pengecekan dan pengaturan arus lalu lintas sistem dua arah di jalur SSA tersebut Walikota Bogor, Kapolresta Bogor Kota, Kasat Lantas Polresta Bogor Kota, Kadishub Kota Bogor, dan Kasat Pol PP Kota Bogor.
Polresta Bogor Kota
Polda Jabar
Baca juga:
Satpol PP Padang Amankan 5 Pemandu Karaoke
|